Minggu, 05 Februari 2017

Terima Kasih Alumni Statistika ITS

Hari Minggu 5 Februari 2017 sejumlah alumni Statistika ITS angkatan 2008 berkumpul di Jurusan Statistika ITS. Momen itu dalam rangka rencana kunjungan ke rumah bapak dosen Pak Sony dan Pak Dwi. Sehari sebelumnya pengumpulan donasi bantuan pengobatan untuk beliau resmi ditutup. Baca ceritanya di sini sebelumnya.

Alhamdulillah, kami SCS menerima dukungan positif dari para alumni Statistika ITS dalam pengumpulan donasi tersebut. Sejak informasi ini disebar mulai tanggal 27 Januari 2017, total terkumpul dana sebesar Rp 32.717.140,- dari alumni berbagai angkatan. Dalam data SCS setidaknya terdapat 104 partisipan dalam pengumpulan donasi untuk Pak Sony dan Pak Dwi. Laporan donasi lengkapnya bisa dilihat di sini. Berdasarkan hasil diskusi internal SCS dan mempertimbangkan masukan dari pihak yang mengetahui kondisi masing-masing kedua dosen tersebut, maka proporsi sumbangan untuk Pak Dwi senilai Rp 8.000.000,- dan Pak Sony senilai Rp 24.717.140 (dibulatkan menjadi Rp.24.750.000,-).

Berikut ini dokumentasi kunjungan ke rumah Pak Dwi yang beralamat di Perumdos ITS, Jl. Teknik Arsitektur Blok H no.2 dan Pak Sony yang beralamat di Jl. Sidosermo IV gang 15 Blok A No 7 Surabaya.

Foto bersama Bapak Dwi

Foto Bersama Bapak Soni

Akhir kata, kami segenap bagian SCS mengucapkan terima kasih kepada para alumni yang telah berpartisipasi dalam donasi ini. Keluarga dari pak Sony dan pak Dwi juga menyampaikan salam serta ucapan terima kasih yang tak terhingga atas perhatian, dukungan dan doa dari alumni Statistika ITS sekalian. Mari terus kita doakan kesembuhan dan kekuatan untuk beliau-beliau sekeluarga.


Ucapan terima kasih yang dikirimkan oleh anak dari Bapak Sony



Sigma19 Care & Share

About Sigma19 Care & Share

Sebuah Gerakan Sosial yang diinisiasi oleh alumni Statistika ITS angkatan 2008 sejak bulan Mei 2013 yang bertujuan mengajak masyarakat umum untuk saling berbagi dengan sesama yang sedang membutuhkan.

Subscribe to this Blog via Email :